Rabu, 18 Desember 2013

Tugas KIA 4



TUGAS IV KIA



1.     Tuliskan pengertian istilah di bawah ini:
a.      Asfiksia berasal dari bahasa Yunani sphyzein yang artinya “denyut yang berhenti” merupakan kondisi kekurangan oksigen pada pernafasan yang bersifat mengancam jiwa.
b.     Hipotermia adalah suatu kondisi dimana mekanisme tubuh untuk pengaturan suhu kesulitan mengatasi tekanan suhu dingin. Hipotermia juga didefinisikan sebagai suhu bagian dalam tubuh di bawah 35 . Tubuh manusia mampu mengatur suhu pada zona termonetral, yaitu antara 36,5 – 37,5 . Di luar suhu tersebut, respon tubuh untuk mengatur suhu akan aktif menyeimbangkan produksi panas dan kehilangan panas dalam tubuh.
c.      Ikterus (jaundice) adalah kondisi di mana tubuh memiliki terlalu banyak bilirubin sehingga kulit dan putih mata menjadi kuning. Bilirubin adalah bahan kimia kuning di hemoglobin, zat yang membawa oksigen dalam sel darah merah.
d.     Sepsis istilah awam untuk sepsis adalah keracunan darah, yang juga digunakan untuk menggambarkan septikemia. Sepsis mencakup spektrum penyakit yang berkisar dari keluhan seperti demam, menggigil, malaise, tekanan darah rendah, dan perubahan status mental sampai gejala disfungsi organ dan syok.
e.     Preterm adalah persalinan yang terjadi dibawah umur kehamilan 37 minggu dengan perkiraan berat janin kurang dari 2500 gr (Manuaba, 1998).
f.       Posterm disebut juga dengan kehamilan serotinus, kehamilan lewat waktu, kehamilan lewat bulan adalah kehamilan yang berlangsung sampai 42 minggu (294 hari) atau lebih dihitung dari hari pertama haid terakhir menurut rumus naegele (WHO 1977, FIGO 1986).

2.     Sebutkan jenis-jenis pelayanan neonatal
a.      Pencegahan dan penanganan asfiksia
b.      Pencegahan dan penanganan hipotermi
c.       Pencegahan dan penanganan BBLR
d.      Pencegahan dan penanganan kejang atau ikterus
e.      Pencegahan dan penanganan gangguan minum

Tidak ada komentar:

Posting Komentar